Cara Membuka Rekening di Malaysia Buat Mahasiswa
November 29, 2019
Mutiara
Salah satu hal terbesar yang perlu kamu manage ketika kamu mulai memasuki universitas di Malaysia adalah finansial atau keuangan pribadimu. Memiliki tempat penyimpanan yang aman bagi keuanganmu akan mengurangi salah tau beban pikiranmu.
Ada beberapa bank yang tersedia di seluruh Malaysia, demikian juga beberapa jenis rekening nya.
Kenapa kamu perlu membuka rekening di Malaysia sebagai siswa di sana?
Tak hanya sebagai salah satu kewajiban dari imigrasi bagi siswa yang berkuliah di Malaysia, ada beberapa alasan dan keuntungan untuk membuka rekening bank lokal Malaysia bagi siswa internasional.
-
Menghemat nilai pertukaran kurs: Kamu pasti tidak mau membayar semua biaya pertukaran kurs dari bank menggunakan rekening Indonesiamu kan? Normalnya, kamu bisa menghemat saat men-transfer dalam jumlah yang banyak dan melibatkan kurs lokal supaya lebih untung.
-
Tidak ada biaya tambahan per transaksi: Setiap transaksi yang kamu lakukan, termasuk pengecekkan saldo, melalui ATM akan dikenakan biaya transaksi untuk penggunaan bank asing. Biayanya berbeda-beda bergantung dengan bank yang kamu gunakan.
-
Permudah pembayaran biaya hidup: Baik kamu gunakan untuk membayar belanja bulanan di pasar swalayan, tiket bioskop, atau makan di restoran; pembayaran akan lebih mudah menggunakan bank lokal.
-
Membangun riwayat kredit lokal: Kalau kamu membiarkan opsi untuk bekerja setelah lulus, kamu mungkin akan tinggal di Malaysia lebih lama dari ekspektasimu. Anyway, membuka rekening bank adalah langkah pertama dalam membangun kreditmu di negeri baru.
Beberapa hal yang perlu kamu tahu sebelum membuka rekening di Malaysia akan dijelaskan dalam artikel ini.
Tipe-tipe rekening bank di Malaysia:
-
Rekening tabungan: Rekening ini disediakan untuk mahasiswa internasional yang berkuliah di Malaysia
-
Rekening giro: Semua orang internasional yang memiliki izin kerja atau perusahaan di Malaysia berhak membuka rekening giro.
Tipe-tipe bank di Malaysia:
-
Bank lokal: Bank lokal Malaysia yang populer adalah CIMB Bank, Maybank, AM Bank, RHB Bank, Public Bank.
-
Bank asing: Bank asing di Malaysia yang populer termasuk HSBC, City Bank, Bank of China, dll.
Catatan: Semua siswa bisa membuka rekening tabungan di semua bank lokal di Malaysia.
Bank lokal terbaik di Malaysia adalah CIMB dan Maybank, dengan banyaknya jumlah cabang dan ATM di sekitar Malaysia dan juga menyediakan layanan customer service online.
Berikut ini adalah daftar dokumen yang perlu kamu persiapkan untuk membuka rekening. Persyaratan dokumen bisa bervariasi tergantung dengan bank atau cabangnya masing-masing.
-
Paspor asli
-
Surat untuk membuka rekening yang diisukan oleh Internasional Office dari universitas atau college mu untuk memastikan status kemahasiswaanmu di Malaysia
-
Deposit minimal sebesar RM 100-300
-
Indemnity form bagi siswa yang berusia di bawah 18 tahun dan ditandatangani oleh orangtuamu
Untuk memsatikan aktivasi rekeningmu di saat kamu tidak berada di negara selama lebih dari 3 bulan, pastikan kamu mempertahankan saldo minimal sebesar RM 100.
Kickstart your education in Malaysia
We'll help you find and apply for your dream university
You might be interested in...
- 8 Pekerjaan Anti-Stres Tapi Bergaji Tinggi
- 10 Jurusan Yang Peminatnya Semakin Tinggi di 2020
- Jurusan Mana Yang Punya ROI Tertinggi?
- S2: Jalan Pintas Untuk Gaji Yang Lebih Tinggi?
- Inilah Bagaimana Nilai Kuliah Mempengaruhi Gajimu
- Hemat Biaya Hidup Sekalian Menjaga Lingkungan Untuk Mahasiswa
- Langkah Mencapai Finansial Independen Setelah Lulus
- 7 Kartu Kredit Terbaik Bagi Mahasiswa 2020
- Kartu Kredit Bagi Calon Mahasiswa, Ide Yang Baik?
- Efek Gelar Sarjana Pada Gajimu