Perkenalan
Apa itu Jurusan Hukum Kriminal
Alasan kuliah jurusan Hukum Kriminal
Yang dipelajari dalam jurusan Hukum Krimnal
Keterampilan yang diperlukan
Universitas terbaik di Malaysia
Prospek kerja lulusan jurusan Hukum Kriminal
Durasi kuliah jurusan Hukum Kriminal
Persyaratan kuliah jurusan Hukum Kriminal
Biaya kuliah jurusan Hukum Kriminal
Apakah anda merupakan seorang yang mampu mengatur waktu dengan baik?
Apakah anda memiliki minat di bidang hukum dan kriminalitas? Apakah anda menyukai serial televisi tentang kriminalitas seperti CSI atau Criminal Minds?
Jika ya, mungkin anda memiliki karakter yang sesuai untuk menempuh perkuliahan di jurusan Hukum Kriminal.
Apa itu Jurusan Hukum Kriminal?
Garis besar jurusan Hukum Kriminal mempelajari mengenai sistem hukum khusus bagi pelaku tindak pidana.
Tidak seperti jurusan terkait hukum pada umumnya, jurusan Hukum Kriminal akan mengajak anda untuk mempelajari tidak hanya hukum dan aturan perundangan.
Anda akan mempelajari juga lebih dalam mengenai kriminologi, sosiologi, psikologi, kebijakan publik, perilaku kriminal, dan ilmu forensik.
Jurusan Hukum Kriminal tidak hanya memiliki kurikulum yang menarik untuk dipelajari. Anda juga memiliki peluang untuk memperoleh kesempatan kerja yang besar setelah lulus.
Permintaan akan lulusan jurusan Hukum Kriminal sangatlah tinggi, mulai dari lembaga hukum pemerintah hingga firma hukum swasta.
Selain itu, banyak manfaat lain yang dapat anda peroleh melalui proses perkuliahan di jurusan Hukum Kriminal, baik secara personal maupun profesional.
Salah satu negara tujuan terbaik jika anda hendak kuliah di jurusan Hukum Kriminal adalah negeri jiran, Malaysia.
Sektor Hukum Kriminal di Malaysia memiliki orientasi internasional yang dibuktikan dengan banyaknya kerjasama dengan institusi terkait hukum di luar Malaysia.
Lulusan jurusan Hukum Kriminal dari Malaysia akan mampu bersaing pada bursa karir internasional di bidang hukum dan keadilan terhadap tindak kriminalitas.
Baca juga: Panduan lengkap jurusan Hukum
Mengapa Kuliah di Jurusan Hukum Kriminal di Malaysia?
Berikut beberapa alasan untuk melanjutkan kuliah pada jurusan Hukum Kriminal di Malaysia:
1. Sistem Penerapan Hukum yang Menarik Dipelajari
Penerapan hukum kriminal di Malaysia merupakan perpaduan antara hukum konvensional dan hukum syariah.
Meskipun beberapa bagian hukum syariah di Malaysia tidak bersifat kuat dan hanya berlaku bagi umat Muslim, penerapan hukum gabungan ini menarik untuk dipelajari untuk mengembangkan wawasan anda mengenai berbagai jenis penerapan hukum di dunia.
2. Sistem Pencegahan Kriminalitas yang Kuat
Sistem pencegahan kriminalitas di Malaysia merupakan suatu hal yang menarik untuk dipelajari.
Tidak hanya terfokus pada peran institusi kepolisian, pencegahan kriminalitas di Malaysia juga secara aktif melibatkan peran masyarakat.
Peran masyarakat dalam pencegahan kriminalitas di Malaysia disalurkan melalui berbagai program berbasis komunitas yang juga memperkuat hubungan antar masyarakat.
Sistem ini terbukti dapat menurunkan angka kriminalitas serta merehabilitasi para pelaku tindakan kriminal melalui pendekatan komunitas.
Baca juga: Semua yang perlu Anda ketahui tentang Universitas di Malaysia
3. Kebutuhan akan Lulusan Hukum Kriminal yang Semakin Meningkat
Saat ini, kebutuhan akan lulusan dari jurusan yang terkait dengan hukum dan peradilan di dunia semakin meningkat. Lulusan Hukum Kriminal di Malaysia dapat bekerja sebagai pengacara.
Berbagai institusi Malaysia membutuhkan peran pengacara, seperti firma hukum, perusahaan swasta, badan pemerintah, organisasi masyarakat, serta institusi akademis.
Jika tidak bekerja untuk suatu institusi, kebanyakan lulusan jurusan terkait hukum juga umumnya tergerak untuk membuka firma hukum sendiri.
4. Kesempatan untuk Menapaki Karir Internasional
Universitas-universitas terbaik di Malaysia telah diakui oleh berbagai akreditor dari Malaysia maupun internasional.
Lulusan jurusan Hukum Kriminal dari Malaysia telah diakui oleh berbagai perusahaan dan institusi di bidang hukum dan kriminalitas dengan jenjang karir intenasional.
Apa Saja yang Akan Dipelajari di Jurusan Hukum Kriminal di Malaysia?
Pada tahun pertama jenjang sarjana (S1), mata kuliah yang anda akan pelajari pada jurusan Hukum Kriminal di universitas-universitas terbaik di Malaysia pada jenjang sarjana di antaranya:
- Pengantar Hukum
- Pengantar Kriminalitas
- Sistem Pengadilan
- Sistem Legal
- Dasar-Dasar Hukum Kriminal
- Hukum Kriminal
- Sistem Hukuman
- Sistem Kepolisian
Pada jenjang magister (S2), universitas-universitas terbaik di Malaysia menyajikan program yang terkonsentrasi di bidang Hukum Kriminal. Pada jenjang ini, mata kuliah-mata kuliah yang dipelajari lebih terfokus pada berbagai isu terkait hukum kriminal, di antaranya:
- Kriminalisasi
- Hak Kekayaan Intelektual
- Reaksi masyarakat terhadap korban dan pelaku kriminalitas
- Peran media terhadap kriminalitas
- Kontrol, pencegahan, dan manajemen perilaku kriminal
- Sejarah sistem hukuman
Bagaimana Karakter yang Sesuai untuk Kuliah di Jurusan Hukum Kriminal?
Apabila anda memiliki minat untuk menempuh perkuliahan di jurusan Hukum Kriminal, anda perlu memiliki dedikasi yang tinggi.
Karir di bidang Hukum Kriminal umumnya menyita banyak waktu, khususnya waktu senggang anda. Kebanyakan perkuliahan di jurusan Hukum Kriminal juga bersifat sangat kompetitif.
Berikut adalah karakteristik ideal mahasiswa jurusan Hukum Kriminal:
1. Memiliki Kemampuan Analisis dan Berpikir Kritis
Karir di bidang hukum kriminal akan menuntut anda untuk mengevaluasi masalah dengan cepat untuk kemudian mengambil keputusan dengan tepat.
Kemampuan berpikir kritis akan membantu anda mengambil keputusan yang tepat terhadap keadaan.
Hal ini akan membuat anda dipercaya oleh rekan kerja dan klien sehingga karir anda dapat berkembang dengan mudah.
2. Disiplin
Untuk bekerja di bidang Hukum Kriminal, anda perlu memiliki tingkat kedisiplinan yang tinggi.
Hal ini penting karena anda akan dituntut untuk kerja lembur akibat beban pekerjaan yang sangat tinggi.
Selain itu, bidang Hukum Kriminal juga memiliki tekanan dan tuntutan pekerjaan yang tinggi sehingga dibutuhkan sifat disiplin untuk dapat berkembang di bidang tersebut.
3. Mampu Mengatur Waktu dengan Baik
Jurusan Hukum Kriminal sangat padat dan dipenuhi dengan jadwal kuliah dan tugas-tugas. Untuk itu, anda perlu dapat mengatur waktu dengan baik.
Disarankan juga bagi anda untuk tidak mengerjakan tugas-tugas yang anda miliki sesaat sebelum tenggat waktu.
Hal ini penting agar anda tetap dapat menyeimbangkan antara beban kerja anda dengan waktu istirahat yang anda miliki.
4. Mampu Membangun dan Menjaga Hubungan dengan Orang Lain
Pekerjaan anda akan senantiasa berkaitan dengan orang lain, khususnya rekan kerja dan klien di bidang Hukum Kriminal.
Anda perlu memiliki kemampuan untuk membangun komunikasi dan hubungan dengan orang lain untuk dapat mengembangkan karir di bidang ini.
Untuk itu, diperlukan sikap yang baik, menjaga perilaku, serta membangun rasa kepercayaan orang lain terhadap diri anda.
Jika anda merasa memiliki seluruh karakter yang disebutkan di atas, anda adalah orang yang tepat untuk menjalani perkuliahan di jurusan Hukum Kriminal.
Anda memiliki potensi untuk dapat diterima oleh jurusan Hukum Kriminal serta dapat lulus dengan hasil yang memuaskan.
Universitas Terbaik Mana Saja di Malaysia yang Menawarkan Jurusan Hukum Kriminal?
Tidak banyak universitas di Malaysia yang secara khusus menyediakan program Hukum Kriminal. Akan tetapi, anda dapat mempelajari Hukum Kriminal di Malaysia melalui program Hukum.
Banyak universitas berkualitas internasional yang dapat anda pilih di Malaysia jika hendak mempelajari Hukum Kriminal.
Berikut daftar beberapa universitas terbaik di Malaysia di bidang terkait hukum:
1. Universiti Kebangsaan Malaysia
2. Taylor’s University
3. Universiti Utara Malaysia
4. Universiti Sultan Zainal Abidin
5. Advance Tertiary College
6. Brickfields Asia College
7. Innovative International College
8. International Islamic University Malaysia
9. INTI International University
10. KDU University College
11. Netherlands Maritime Institute of Technology
12. Seri Stamford College
13. Crescendo International College
14. Islamic Science University of Malaysia
15. President College
Bagaimana Prospek Karir Lulusan Jurusan Hukum Kriminal di Malaysia?
Prospek karir utama lulusan jurusan Hukum Kriminal terletak di berbagai institusi hukum dan peradilan. Di Malaysia, permintaan lulusan jurusan Hukum Kriminal sebagian besar masih terletak pada pengacara.
Akan tetapi hal ini tidak menutup kesempatan anda apabila hendak mengejar karir internasional.
Setelah lulus, anda dapat memilih berbagai jenis karir profesional di bidang hukum kriminal. Beberapa prospek karir internasional yang dimungkinkan bagi lulusan jurusan Hukum Kriminal di antaranya:
- Staf kepolisian
- Ahli forensik
- Detektif swasta
- Crime scene investigator
- Intelligence analyst
- Pengacara hukum kriminal
- Ahli kriminologi
Gaji yang dapat anda peroleh sebagai lulusan jurusan Hukum Kriminal di Malaysia umumnya bervariasi, bergantung pada bidang pekerjaannya.
Menurut PayScale, gaji lulusan jurusan hukum di Malaysia umumnya berkisar antara RM 23,000 hingga RM 145,000, bergantung pada tingkatan karir dan pengalamannya.
Berapa Lama Waktu yang Diperlukan untuk Kuliah di Jurusan Hukum Kriminal di Malaysia?
Pada umumnya, waktu yang akan anda perlukan untuk kuliah di jurusan Hukum Kriminal di Malaysia agak berbeda dengan waktu kuliah di Indonesia untuk program sarjana dan magister.
Foundation |
1 tahun |
Diploma |
1,5 - 2 tahun |
Sarjana (S1) |
3 tahun |
Magister (S2) |
1 - 3 tahun |
Doktoral (S3) |
1 -2 tahun |
Bagaimana Persyaratan untuk Dapat Diterima di Jurusan Hukum Kriminal di Malaysia?
Masing-masing universitas di Malaysia memiliki persyaratan yang berbeda-beda untuk dapat menerima mahasiswa baru di jurusan Hukum Kriminal. Persyaratan ini bergantung kepada kebijakan masing-masing universitas.
Sarjana (S1) |
|
Ujian Nasional (UN) |
Jurusan IPS, rerata min. 7,5 - 8,0 |
IELTS |
Minimal 5,5 (Overall) |
TOEFL |
550 atau 80 (internet based) |
Magister (S2) |
|
Ijazah S1 |
Min. IPK 2,5 - 3,0 |
IELTS |
Min. 7.0 (Overall) |
TOEFL |
650 atau 120 (internet based) |
Berapa Biaya yang Dibutuhkan untuk Kuliah Jurusan Hukum Kriminal di Malaysia?
Biaya kuliah di Malaysia bervariasi, bergantung pada universitas, jurusan, dan jenjang yang dipilih. Berikut merupakan perkiraan total biaya kuliah beberapa perguruan tinggi untuk program jenjang sarjana jurusan Hukum Kriminal di Malaysia:
Universiti Kebangsaan Malaysia |
RM 74,000 |
Taylor’s University |
RM 99,000 |
Universiti Utara Malaysia |
RM 74,000 |
Universiti Sultan Zainal Abidin |
RM 51,000 |
Biaya tersebut hanya merupakan biaya kuliah dan tidak termasuk biaya hidup. Biaya hidup yang dibutuhkan untuk kuliah di Malaysia berkisar antara RM 1,000 hingga RM 1,600 per bulan, tergantung pada gaya hidup anda masing-masing.
Akomodasi (termasuk listrik dan air) |
RM 300 – RM 600 |
Makanan |
RM 450 – RM 600 |
Transportasi |
RM 30 – RM 50 |
Telekomunikasi |
RM 30 – RM 80 |
Buku dan Alat Tulis |
RM 50 – RM 100 |
Pengeluaran Pribadi |
RM 100 – RM 200 |
Untuk informasi lebih lanjut soal rincian biaya hidup selama kuliah di Malaysia, baca juga:
- Biaya Hidup di Malaysia
- Pengeluaran mahasiswa di Malaysia mahal, kata siapa?
- Cara Cari Uang Tambahan Saat Kuliah di Luar Negeri: Australia, Inggris dan Malaysia
Kapan Saya Bisa Mendaftar untuk Kuliah Jurusan Hukum Kriminal di Malaysia?
Jika anda berminat untuk menjalani perkuliahan di jurusan Hukum Kriminal di Malaysia, pembukaan pendaftaran umumnya bergantung pada kebijakan masing-masing universitas.
Sebagai contoh, program sarjana (S1) di Taylor’s University dimulai pada Agustus atau Maret.
Anda dapat mendaftar melalui portal online masing-masing universitas atau melalui jasa konsultasi pendidikan EasyUni!