Kenapa Kuliah di Inggris?
May 02, 2018
EasyUni Staff
Inggris merupakan destinasi terpopuler di dunia untuk mahasiswa asing. Ada banyak alasan untuk memilih Inggris sebagai tempat anda melanjutkan pendidikan.
Peluang Kerja
Ini merupakan peluang yang besar bagi mahasiswa karena mereka dapat bekerja bukan hanya di Inggris akan tetapi juga di seluruh dunia. Ini disebabkan karena mereka telah dilatih secara professional, dan ini membuat mereka sangat diminati di semua industri di seluruh dunia. Bertempat tinggal di negara baru dan merasakan budaya baru dapat mengembangkan keahlian pribadi anda, seperti kemandirian, fleksibilitas dan adaptasi, ini semua dianggap sangat bernilai oleh perusahaan.
Variasi dan Pilihan
Universitas dan perguruan tinggi di Inggris menawarkan peluang pendidikan dan kejuruan yang besar di semua tingkat, dimulai dari pendidikan standart ke pendidikan yang jauh lebih tinggi. Sebagai mahasiswa anda seharusnya memiliki kebebasan untuk memilih pendidikan yang anda mau dan di Inggris terdapat banyak universitas yang menawarkan banyak jurusan. Ini sangat membantu mahasiswa dalam mencari jurusan yang mereka mau.
Memperluas Pandangan Anda
UK merupakan negara yang beranekaragam yang selalu menerima pendatang atau pengunjung dari luar negeri. Dengan hidup di UK, anda akan mendapatkan kesempatan untuk merasakan budaya baru dan bertemu orang-orang dari latar belakang yang berbeda dengan perspektif yang berbeda. Dan, karena Inggris merupakan destinasi yang sangat popular bagi mahasiswa asing, anda pasti akan bertemu dengan orang-orang dari seluruh dunia.
Memperbaiki kemampuan anda dalam berbahasa inggris
Bahasa inggris merupakan bahasa internasional yang digunakan dalam bisnis, sains dan teknologi. Dengan hidup dan berkuliah di negara ini, anda akan menggunakan bahasa inggris setiap saat dan ini merupakan kesempatan yang bagus untuk memperlancar dan memperbaiki bahasa inggris anda untuk berkomunikasi. UK telah dikenal sebagai negara terbaik untuk memperbaiki kemampuan berbahasa inggris anda. Negara lain mungkin akan mendorong anda untuk menggunakan bahasa inggris, akan tetapi tidak akan se ekstrim di UK.
Nilai Uang
Salah satu hal menarik tentang berkuliah di Inggris adalah nilai mata uangnya yang bagus. Hampir semua gelar sarjana memakan waktu tiga tahun, yang membuat mereka memiliki waktu yang lebih singkat jika dibandingkan dengan program yang hampir sama di negara-negara lain, dan ini sangat hemat biaya. Beberapa gelar S2 hanya memakan waktu satu tahun (di negara lain ada yang memakan waktu dua tahun), yang artinya anda dapat menyelesaikan kuliah anda lebih cepat dan mulai bekerja.
Terdapat juga beberapa beasiswa dan bantuan keuangan yang disediakan dari institusi-institusi Inggris dan mungkin juga dari institusi di negara asal anda.
Kickstart your education in Malaysia
We'll help you find and apply for your dream university
You might be interested in...
- 8 Pekerjaan Anti-Stres Tapi Bergaji Tinggi
- 10 Jurusan Yang Peminatnya Semakin Tinggi di 2020
- Jurusan Mana Yang Punya ROI Tertinggi?
- S2: Jalan Pintas Untuk Gaji Yang Lebih Tinggi?
- Inilah Bagaimana Nilai Kuliah Mempengaruhi Gajimu
- Hemat Biaya Hidup Sekalian Menjaga Lingkungan Untuk Mahasiswa
- Langkah Mencapai Finansial Independen Setelah Lulus
- 7 Kartu Kredit Terbaik Bagi Mahasiswa 2020
- Kartu Kredit Bagi Calon Mahasiswa, Ide Yang Baik?
- Efek Gelar Sarjana Pada Gajimu